HALAMAN

Senin, 19 Juli 2010

SERTIJAB 13-15 MEI 2010

Puluhan Pati Di Lingkungan TNI Berganti Posisi Mayjen TNI Marciano Norman
Jabat Pangdam Jaya
15 Mei 2010
Mayor Jendral (Mayjen) TNI Marciano Norman yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres), kini menjabat sebagai Panglima Kodam (Pangdam) Jaya mengantikan Mayor Jendral (Mayjen) TNI Darpito, yang kini menempati posisi barunya sebagai Staf Khusus Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad).

Marciano yang merupakan salah satu putra Letjen (Purn) Norma Sasono mantan Pangdam Jaya era 1980, adalah salah satu dari 81 perwira tinggi TNI yang dimutasi atau promosi jabatan,dilingkungan Mabes TNI, bersama dengan 34 orang Pati di jajaran TNI AD, 21 di jajaran TNI AL, 13 di jajaran TNI AU, 12 di jajaran Kementrian Pertahanan RI, 4 orang dijajaran Lemhanas, 1 di lingkungan Setneg dan 1 orang dilingkungan Kementrian Koordinator Polhukam, demikian dijelaskan Kepala Dinas Penerangan Umum (Kadisp enum) Pusat Penerangan (Puspen) TNI, Kolonel Lek Ir. Prakoso di Jakarta, Jumat (14/5).

Lebih lanjut Kadispenum menjelaskan, untuk lingkungan Mabes TNI, terdapat 38 Pati yang mutasi dan menempati posisi masing-masing, yakni Mayjen TNI Hari Krisnomo, Pangdam VII/Wrb,  jabat Asisten Logistik  Panglima TNI, Mayjen TNI Moeldoko Pangdivif-1 Kostrad, menjabat posisi barunya sebagai  Pangdam XII/Kalbar), Laksda TNI Ir Sudjiwo Aspers Kasal, menjadi Askomlek Panglima TNI, Brigjen TNI Armyn Ali Anyang ,Waasrena Kasad, menjabat Kasdam XII/Kalbar,  Brigjen TNI Avianto Saptono, Kasgartap I/Jkt, kini duduk sebagai Kasdam V/Brw.

Ditambahkan, Kolonel Lek Ir.Prakoso, untuk posisi baru Kadisjasad yang sebelumnya dijabat Brigjen TNI.Muhamad Nizam yang kini Kasdam IV/Dip, diisi oleh Pati Mabes TNI AD, Brigjrn Chairawan K Nusriwan, Brigjen TNI Ir. Subekti, MSc yang sebelumnya menduduki jabatan Diranlingstra Ditjen Strahan Kemhan menjadi Kasdam VII/Wrb, Brigjen TNI Djumadi Pa Sahli Tk. II Kamteror Sahli Bid. Polkamnas Panglima TNI menjadi Waaspers Panglima TNI, Marsma TNI B. John D. Sembiring ,Pangkosek Hanudnas II,  jadi  Staf  Khusus Kasau, Brigjen TNI Drs Muhamad Munir Kasdivif-1 Kostrad jabat Kasdam Jaya,  Brigjen TNI Drs Azis Ahmadi ,Pa Sahli Tk. II Bid Banusia Panglima TNI menjadi Kapusbintal TNI, Brigjen TNI Muhammad  Rusdi  Zaini sebelumnya duduk sebagai Kasetum TNI kini diposisi baru sebagai Kapusjarah TNI dan posisinya kini diduduki oleh Brigjen TNI Prayitno Mansyoe, Pa Sahli Tk. II Bid. Poldagri Sahli Bid. Polkamnas Panglima TNI.
Sementara itu, yang mendapatkan jabatan untuk promosi terdiri dari, Mayjen TNI Muhamad Noer Muis, Pangdam I/BB jadi Irjen TNI, Mayjen TNI Budiman Pangdam IV/Dip, menjadi Dankodiklat TNI AD, Brigjen TNI Leonardus JP. Siegers mantan Kasdam V/Brw menduduki jabatan baru sebagai Pangdam I/BB, Brigjen TNI Langgeng Sulistiyono (Kasdam IV/Dip) menjadi Pangdam IV/Dip, Brigjen TNI Amril Amir Kasdam VII/Wrb menjabat Pangdam VII/Wrb, Brigjen TNI Agus Suharyanto menjadi Pa Sahli Tk. III Bid Sosbud HAM Panglima TNI, Brigjen TNI Ali Yusuf Susanto (Dirmat Ditjen Kuathan Kemhan) menjadi Aspers Kasad, Brigjen TNI Baharudinmantan Wagub AAL jabat Pa Sahli Tk. III Bid Intekmil Panglima TNI, Brigjen TNI Agung Revulton mantan Kasdam IX/Udy menjadi Koorsahli Kasad.

Mantan Kasdam Jaya, Brigjen TNI Waris Kasdam Jaya duduk sebagai Dan Paspampres, Brigjen TNI Adi Mulyono sebelumnya Irum Itjenad menjadi Pangdivif-1 Kostrad, Marsma TNI dr Mariono  R  mantan Kadiskesau menjadi Kapuskes TNI, Laksma TNI Bambang Budianto dulu Waaspers Kasal kini Aspers Kasal, Kolonel Pnb Abdul Muis awalnya Asops Kas Koopsau I, menjadi Pangkosek Hanudnas II, untuk Kolonel Laut (P) Aswad dari Sahli ”A” Wilnas Pangarmatim, menjadi Danlantamal II, Kolonel Inf Edy Susanto jabat Kasgartap 1/Jkt sebelumnya adalah Irdam III/Slw, Kolonel (Mar) Gatot Subroto mantan Paban IV/Dukops Sopsal menjadi Wagub AAL, Kolonel Kes dr Mulyono F menjabat Kadiskeu meninggalkan posisi sebelumnya sebagai Karumkitmun Diskesau, Kolonel Inf Endar Priyanto sebelumnya Sekretaris Dispenad, kini menjabat Kasdam IX/Udy.
Untuk puluhan Pati yang akan memasuki masa pensiun dan kini menjadi Pati di Mabes TNI AD, antara lain, mantan Irjen TNI, Letjen TNI Lilik AS. Sumaryo,Letjen TNI Syaiful Rizal mantan Dankodiklat TNI AD, Mayjen TNI Abdul Ghofur mantan Aslog Panglima TNI, Mayjen TNI Suryadi mantan Dirjen Kuathan Kemhan, Mayjen Issantoso, Mayjen TNI Sardjono,
Pati di Mabes TNI AU adalah mantan Sesbalitbang Kemenhan, Marsma TNI Dr.Ir.Eddi Priono, dan Pati dilingkungan Mabes TNI AL adalah, Laksma TNI  Arnol, awalnya Danlantamal II menjadi Staf Khusus Kasal, untuk jabatan Kadispsial diisi Laksma TNI drg. Budhi Siswanto awalnya staf khusus Kasal berganti posisi dengsan Sukiswandono. (ebenezer sihotang). http://www.progresifjaya.com/