Selasa, 03 Desember 2013

SERTIJAB 15-22 NOVEMBER 2013

Serah Terima Jabatan Dandim 0601/Pandeglang
Selasa, 20 November 2013-
Danrem 064/MY Kolonel Inf Dedy Kusmayadi hari ini Selasa (20/11) bertempat di Makodim 0601/Pandeglang memimpin acara Serah Terima Jabatan dan Tradisi Penerimaan dan Pelepasan Personel. Jabatan Dandim 0601/Pdg diserahterimakan dari Letkol Inf Danny Alkadrie kepada Letkol Arh Asep Suganjar. Jabatan Letkol Arh Asep Suganjar sebelumnya adalah
Dandodikbelanegara / Gumil Juang Rindam III/Slw. Sementara itu Letkol Inf Danny Alkadrie akan menjabat sebagai Pabandya-1/Binsat Spaban III/Siapsat Sopsad. Dalam amanatnya Danrem menyampaikan bahwa Serah terima jabatan yang baru saja dilaksanakan, merupakan bagian upaya pimpinan melakukan penyegaran dan pembinaan organisasi. Secara kelembagaan alih tugas jabatan dimaksudkan agar kinerja organisasi lebih berhasil dalam menghadapi tantangan tugas satuan ke depan. Lebih lanjut Danrem 064/MY mengharapkan agar Komandan Kodim yang baru untuk mampu menjawab setiap tantangan tugas yang tidak semakin ringan. Situasi saat ini sebagai dampak dari globalisasi, menuntut kita untuk berkonsentrasi penuh terhadap setiap tugas dan tanggungjawab jabatan kita sebagai Komandan Komando Kewilayahan. Situasi lingkungan sudah menanti di depan mata, tidak perlu menunggu lagi, melainkan saudara sudah harus langsung beraksi dan segera menyesuaikan dengan akselerasi satuan dan lingkungan, mengingat dinamika perubahan lingkungan strategis saat ini yang begitu dinamis. Kepada Letkol Inf Danny Alkadrie, Danrem mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya karena selama menjabat Dandim 0601/Pdg sudah banyak memberikan kontribusi, baik tenaga maupun pikiran terhadap kemajuan Kodim 0601/ Pandeglang. Selain itu telah mampu menghadapi dan menyelesaikan dinamika penugasan yang cukup kompleks, sehingga semuanya dapat berjalan lancer dan mencapai tujuan yang diharapkan. Diakhir amanatnya Danrem mengharapkan agar Tradisi Penerimaan dan Pelepasan Prajurit di satuan yang merupakan salah satu upaya untuk menanamkan rasa memiliki, mencintai dan bertanggung jawab terhadap keberadaan di satuan baru perlu untuk di tumbuh kembangkan dalam rangka pembinaan personel dan satuan. Karenanya, setiap prajurit yang baru bertugas di daerah Banten ini, harus dapat memahami sejarah perjuangan Korem 064/MY, menghargai budaya Banten dan memahami pula maknanya, sebagai pedoman tugas disamping berpedoman pada Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 (delapan) wajib TNI serta pokok-pokok kebijakan pimpinan dan protap-protap yang berlaku disatuan masing-masing. Usai sertijab Dandim 0601/Pdg, dilaksanakan pula serah terima jabatan Ketua Persit Cabang XXXIII Dim 0601 Pandeglang dari Ny. Danny Alkadrie kepada Ny. Asep Suganjar dihadapan Ketua Persit Koorcab Rem 064 Ny. Dedy Kusmayadi. Dalam sambutannya ibu Ketua Persit Koorcab Rem 064 mengatakan pada dasarnya jabatan ini merupakan kehormatan sekaligus “amanah” dari Tuhan Yang Maha Esa, yang selayaknya diterima dengan penuh rasa syukur dan disertai tekad untuk dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya. Oleh karenanya kepada Ketua Persit Cabang XXXIII Dim Pandeglang yang baru diharapkan dapat melaksanakan tugas baru tersebut dengan berhasil dan dapat berjalan lancar di masa-masa yang akan datang. Hadir dalam acara tersebut Para Dandim, Para Dan/Ka Dinas Jawatan, para Kasi, para Kabalak Aju, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 064 dan pengurus, Perwira, Bintara, Tamtama serta Pegawai Negeri Sipil Kodim 0601/Pdg sejumlah 100 orang. Kegiatan diakhiri dengan acara lepas sambut Dandim 0601/Pandeglang dan dimeriahkan dengan acara hiburan. ( Penrem 064/MY )
------------------
Tongkat Komando Komandan Kodim 0808 Diserah Terimakan
Madiun, 20 November 2013-
Mutasi dalam sebuah institusi TNI AD atau organisasi merupakan sebuah proses alami yang harus dijalani untuk memberikan penyegaran serta wawasan yang lebih luas agar institusi dapat berkembang dengan baik. Serah terima jabatan dapat dijadikan momentum penting dalam pengembangan karier, karena dengan beban tugas dan tanggungjawab yang lebih besar dan variatif bagi perwira yang melaksanakan serah terima jabatan.
Bertempat di Aula Makorem 081/Dhirotsaha Jaya, Komandan Korem 081/Dhirotsaha Jaya Kolonel Inf Widodo Iryansyah, S.Sos.MM memimpin acara serah terima jabatan Komandan Kodim 0808/Blitar, Rabu (20/11). Letkol Arm Tejo Widhuro,S.Sos yang sebelumnya menjabat sebagai Danyon Armed 6/76 Kodam VII/Wirabuana dipercaya memimpin Kodim 0808/Blitar menggantikan Letkol Inf Sunaryo yang akan melaksanakan tugas dan jabatan baru sebagai Waasintel Kasdam V/Brawijaya
Pelaksanaan sertijab ini diawali dengan tradisi pelepasan dan penerimaan warga baru yang dilaksanakan dengan penciuman Duwaja Korem 081/DSJ. Dalam sambutannya Komandan Korem menyampaikan “Serah terima jabatan di lingkungan TNI AD merupakan bagian dari dinamika organisasi yang berkaitan dengan pembinaan satuan dan pembinaan personel. Terutama untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktifitas satuan serta pengembangan karier Perwira yang bersangkutan. Pergantian pejabat Dandim diharapkan dapat memelihara ritme jalannya pembinaan teritorial di wilayah, melalui semangat penyegaran dan kreatifitas pemikiran dalam rangka mengoptimalkan pelaksanaan tugas pokok.
Oleh karenanya, dengan dinamika perkembangan situasi di wilayah yang semakin kompleks permasalahan, saya berharap agar terus berupaya membangun dan menciptakan komunikasi, dialog dan interaksi yang intensif dengan aparat terkait dan komponen masyarakat lainnya dengan dilandasi semangat kebersamaan dan kesetaraan dalam bingkai kemanunggalan TNI-Rakyat, melalui tampilan sosok prajurit yang disegani, dicintai serta mampu menjadi pengayom dan pelindung rakyat bagi terwujudnya sinergitas yang kokoh dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang berkembang di wilayah.
Diakhir sambutannya Danrem 081/DSJ, mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Letkol Inf Sunaryo beserta istri yang telah melaksanakan tugasnya selama ini dengan baik. Sedangkan kepada Letkol Arm Tejo Widhuro,S.Sos yang telah mendapat kepercayaan dan kehormatan dari pimpinan TNI-AD menjabat sebagai Komandan Kodim 0808/Blitar, diucapkan selamat datang dan selamat bertugas di jajaran Korem 081/DSJ disertai harapan semoga akan lebih menambah kemajuan yang berarti dimasa mendatang. Hadir dalam acara tersebut Kasrem Letkol Arh Eko Wibowo Kusrianto, S.E beserta para Kasi Korem 081/DSJ, seluruh  Dandim Jajaran Korem 081/DSJ, Dan/Ka Satdisjan wilayah Madiun, Ketua dan Pengurus Persit KCK Koorcab Korem, Perwira Staf Korem dan perwakilan Bintara, Tamtama serta Anggota PNS Korem 081/DSJ juga perwakilan pernonel dari Kodim 0808/Blitar [NNK]
sumber, http://korem081madiun.com/index.php/component/content/article/5-singkat/783-tongkat-komando-komandan-kodim-0808-diserah-terimakan