Tradisi Penerimaan Dan Sertijab Danrem 072/PMK
1 Oktober 2010-
Acara tradisi penerimaan prajurit Kodam IV/Diponegoro yang terangkai dengan acara laporan korps serah terima jabatan Danrem 072/Pamungkas dan acara tradisi pelepasan prajurit Kodam IV/Diponegoro dilaksanakan di serambi kehormatan Kodam IV/Diponegoro Semarang (1/10)
Kolonel Kav. Sumedy saat ini menjabat sebagai Danrem 072/PMK yang baru menggantikan Kolonel Czi Soepeno. Sedangkan jabatan selanjutnya bagi Kolonel Czi. Soepeno sebagai Pa Pk Pusdikma Kodiklat TNI. Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Langgeng Sulistiyono selaku irup dlam acara tersebut mengatakan, “bagi pejabat baru, diharapkan mampu mengerti dan memahami secara benar segala yang berkaitan dengan Kodam IV/Diponegoro, mulai sejarah, jatidiri sampai pada masalah kebijakan pimpinan, sehingga dalam berfikir, bersikap dan bertindak selalu sejalan dengan garis komando yang bermuara pada keberhasilan tugas pokok dan emeliharaan citra Kodam IV/Diponegoro”. Lebih lanjut, sebagai pejabat dapat di artikan merupakan bagian dari kepentingan pembinaan satuan yang diselaraskan dengan pembinaan personil bagi upaya pencapaian optimalisasi tugas pokok Kodam IV/Diponegoro. Sehingga dengan pola pembinaan karir seperti itu, diharapkan seorang pejabat akan memiliki wawasan yang lebih luas dan lebih matang dalam melaksanakan tugas sesuai jabatan yang dipercaya kepada pejabat baru dimanapun berada. Ditambahkannya, mencermati kondisi wilayah Korem 072/Pamungkas yang wilayanya meliputi Propinsi DIY dan eks Keresidenan Kedu dan dilihat dari aspek geografisnya memiliki potensi yang beragam mulai dari lahan yang sangat subur, daerah pegunungan dan lahan yang tandus, memiliki wilayah pantai yang terbuka ke Selatan berhadapan dengan perairan Internasional, serta miliki struktur sosial yang majemuk akibat banyaknya orang yang datang untuk belajar menimba ilmu. Sehingga penting dicermati sekaligus dijadikan bagi Kolonel Kav. Sumedy sebagai modal dasar kekayaan dan keberagaman bangsa Indonesia serta sebagai wahana untuk memupuk rasa persaudaraan, meningkatkan rasa nasionalisme, dan cinta tanah air Indonesia. Dalam sesi yang sama Pangdam IV/Diponegoro juga menerima secara resmi Kolonel Kav. Sumedy dan Mayor Inf. Harzeni Paine sebagai warga baru yang akan mengisi pososi jabatan di lingkungan Kodam IV/Diponegoro.(Pendam4)