Jumat, 11 April 2014

SERTIJAB 7-14 APRIL 2014

KASDAM BRW PIMPIN SERTIJAB ASRENDAM DAN ASINTEL KASDAM
Surabaya, 12 April 2014-
Kasdam V/Brawijaya Brigadir Jenderal TNI Asma’I memimpin upacara sebagai Inspektur Upacara mewakili Pangdam V/Brawijaya untuk melaksanakan serah terima jabatan Asrendam dan Asintel Kasdam V/Brawijaya di Aula Makodam tadi pagi, Sabtu (12/4). Pada kesempatan tersebut, Kasdam membacakan amanat Pangdam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Ediwan Prabowo, S.IP
yang menyatakan bahwa pergantian jabatan adalah hal yang wajar dan biasa terjadi. Pergantian jabatan kali ini adalah serah terima jabatan Asrendam dari Kolonel Inf Mochammad Lutfi Betha kepada Letnan Kolonel  Inf Dadang Arif Abdurrahman, dan Jabatan Asintel dari Kolonel Inf Teguh Muji Angkasa kepada Kolonel Inf Dedy Agus Purwanto. S.H.




Pangdam  menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pejabat lama yang telah menyelesaikan tugas dan tanggungjawab jabatan di Kodam V/Brawijaya dalam keadaan baik dan berharap, pengalaman tugas dan kerjasama yang telah diperoleh selama ini, dapat dijadikan sebagai pelajaran dan bekal tugas pada jabatan selanjutnya, serta keberhasilan demi keberhasilan, dan kesuksesan selalu menyertai perjalanan karier.
Sedangkan untuk pejabat baru disampaikan “Selamat” atas diberikannya kepercayaan oleh pimpinan TNI AD kepada saudara untuk bertugas di Kodam ini. Dengan kehadirannya diminta ke depan ada perubahan yang lebih positif, sehingga pelaksanaan tugas yang diemban oleh Kodam V/Brawijaya akan semakin baik (Pendam V/Brawijaya).  sumber, http://www.kodam5-brawijaya.mil.id/
---------------
DI TENGAH KESIBUKAN PENGAMANAN KEPALA NEGARA
Jakarta, 12 April 2014-
Di sela kesibukan tugas mengamankan Kepala Negara, Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) melaksanakan Upacara Pengukuhan Grup D dan Detasemen Latihan (Denlat) di Lapangan Hitam Markas Komando Paspampres pada Sabtu (12/04) pagi. Kegiatan di hari yang cerah ini dihadiri oleh para pejabat, perwira, PNS dan perwakilan dari IKKT. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Komandan Paspampres, Mayjen TNI Doni Monardo.
Pengukuhan pembentukan Grup D dan Detasemen Latihan Paspampres dilakukan secara simbolik dengan penyerahan Dhuaja oleh Inspektur Upacara kepada Komandan Grup D, Letkol Inf Novi Helmy Prasetya, serta Komandan Detasemen Latihan, Letkol Inf Sugeng. Dalam amanatnya, Inspektur Upacara menegaskan bahwa pembentukan Grup D sebagai inisiatif orisinil Paspampres demi untuk menghormati para mantan Kepala Negara. Ia juga berpesan agar Detasemen Latihan yang memiliki peranan penting dalam memelihara serta meningkatkan kemampuan anggota Paspampres, dapat mengemban tugasnya secara profesional. Segera setelah berakhirnya upacara pengukuhan, segenap pejabat dan perwira menengah berpindah ke Ruang Hening Paspampres guna melanjutkan kegiatan. Kegiatan yang dimaksud adalah serah terima jabatan Asisten Personil dan pengukuhan perwira menengah baru masuk satuan serta pelepasan perwira menengah yang mutasi keluar Paspampres. Kegiatan berlangsung dengan khidmat. Serah terima jabatan dilakukan antara Asisten Personil yang sebelumnya dijabat oleh Kolonel (Inf) Sunoto, kepada Letkol (Inf) Novi Rubadi Sugito.sumber, http://paspampres.mil.id/
---------------------
PANGKOSTRAD LETJEN TNI GATOT NURMANTYO PIMPIN SERTIJAB PANGDIVIF 1 KOSTRAD








Cilodong, Bogor, 11 April 2014-
Written by penkostrad
Bertempat di lapangan Hitam Markas Divisi Infanteri 1 Kostrad, Cilodong, Bogor,  pukul 08.00 wib (11/4) Panglima Kostrad Letjen TNI Gatot Nurmantyo bertindak selaku Inspektur Upacara pada acara Sertijab
Pangdivif 1 Kostrad dari Mayor Jenderal TNI Daniel Ambat kepada Brigjen TNI Fransen G. Siahaan
Dalam amanatnya Pangkostrad mengatakan bahwa, “proses alih tugas dan jabatan merupakan hal yang wajar terjadi di lingkungan organisasi TNI  Angkatan Darat, sebagai bagian dari sistem pembinaan personel dalam rangka pengembangan kemampuan manajemen dan kepemimpinan serta penyegaran tugas bagi personel yang bersangkutan, sehingga diharapkan kinerja organisasi selalu dapat terpelihara dengan baik. Melalui tour of duty dan tour  of  area, diharapkan proses kaderisasi dan regenerasi kepemim-pinan dapat berjalan dengan wajar sesuai tuntutan dan kebutuhan organisasi. Selain itu, pergantian pimpinan ini dimaksudkan sebagai bagian dari pembinaan personel, dalam prosesi penyerahaan dan penerimaan jabatan Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad”. Untuk itu, atas nama Kostrad, Pangkostrad mengucapkan ”Selamat Datang”, kepada Brigjen TNI Fransen G. Siahaan dan istri. Hal ini, merupakan suatu kehormatan dan kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan TNI kepada Brigjen TNI Fransen G. Siahaan Kehormatan dan kepercayaan ini sekaligus merupakan amanah dari Tuhan Yang Maha Esa. Sehubungan dengan serah terima jabatan tersebut, Pangkostrad menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Mayor Jenderal TNI Daniel Ambat atas pelaksanaan tugas dan pengabdiaanya dalam membina satuan Divisi Infanteri 1 Kostrad selama ini. Semoga dapat dijadikan bekal pengalaman ditempat yang baru. Pangkostrad juga menyampaikan ucapan yang sama kepada Nyonya Daniel Ambat yang dengan setia mendampingi suami dalam mengemban tugas yang dipercayakan oleh organisasi Persit Kartika Chandra Kirana PG Kostrad. Selanjutnya, kepada Brigjen TNI Fransen G. Siahaan yang telah mendapatkan kepercayaan dan kehormatan dari pimpinan TNI AD untuk memangku jabatan Pangdivif 1 Kostrad, mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas. Pangkostrad yakin dan percaya, dengan bekal pengetahuan dan pengalaman jabatan sebelumnya, serta semangat pengabdian kepada satuan Kostrad, akan mampu mengemban amanah tersebut untuk membawa perubahan dan prestasi yang lebih baik bagi satuan Divisi Infanteri 1/Kostrad di masa mendatang. Demikian juga halnya kepada Ny. Fransen G. Siahaan, “Sesuaikan tugas dan tanggung jawab jabatan sebagai Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Divif 1 Kostrad”, lanjut Pangkostrad. Lebih lanjut Pangkostrad menyampaikan Divisi Infanteri 1/kostrad, sebagai salah satu eselon pelaksana Kostrad memiliki tugas pokok untuk membina kesiapan operasional segenap satuan Jajarannya agar dapat menyelenggarakan tugas operasi yang bersifat taktis maupun strategis sesuai dengan perkembangan dinamika operasi. Untuk itu, guna mewujudkan kesiapsiagaan operasional satuan yang optimal, maka diperlukan sistem  pembinaan satuan yang selaras dengan tuntutan tugas  Kostrad. Perlu diketahui bahwa, pembinaan satuan membutuhkan perhatian yang penuh agar upaya untuk mewujudkan prajurit yang profesional, tangguh, berkepribadian baik, kuat dan luhur segera terwujud. Berkaitan dengan itu, Pangkostrad memerintahkan kepada Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad untuk meningkatkan profesionalisme prajurit di satuan jajaran Divisi Infanteri 1 Kostrad, profesional dalam arti prajurit yang expertise (keahlian),  prajurit yang menguasai dan mampu mengerjakan pekerjaan atau tugas pokoknya. Prajurit yang responsibility (bertanggung jawab), prajurit yang mempunyai tanggung jawab bahwa keahlian militer yang dimiliki bertujuan untuk menjaga pertahanan dan keamanan rakyat serta negara dari ancaman musuh. Prajurit yang cohesiveness ( jiwa korsa), prajurit yang mempunyai keterikatan terhadap kelompok, solidaritas dan semangat kebersamaan yang kuat dengan satuannya. Selain itu seluruh prajurit Kostrad harus mengerti dan memahami tentang kemampuan Kostrad yaitu sebagai prajurit yang profesional dan dicintai rakyat, di mana dalam sejarah penugasan Kostrad, baik dalam negeri maupun luar negeri keberhasilan Kostrad tidak pernah lepas dari peran masyarakat setempat. Untuk itu jangan sekali-kali menyakiti hati rakyat dan sebaliknya cintai dan hormati rakyat karena Kostrad merupakan bagian dari rakyat. Turut hadir pada acara tersebut, Pangdivif 1 dan 2 Kostrad, Bupati dan unsur Muspida Kabupaten Bogor,  Walikota dan unsure Muspido Kota Depok, Kasgartap Jaya, Kasdivif 1 Kostrad, Ir Kostrad, para Asisten Kaskostrad, para Asisten Kasdivif 1 Kostrad, Lo AL dan Lo AU, Kabalak dan para Komandan satuan jajaran Divif 1 Kostrad, Ketua dan pengurus Persit Kartika Chandra Kirana PG Kostrad dan Koorcab Divif 1 Kostrad. sumber, http://kostrad.mil.id/
----------------------
PANGDAM VI/MLW PIMPIN SERTIJAB KAPENDAM DAN KAHUBDAM VI/MLW
Balikpapan, (12/04)-
Panglima Kodam VI/Mulawarman Mayjen TNI Dicky Wainal Usman, S.IP., M.Si, secara resmi melantik dua pejabat baru di lingkungan Kodam VI/Mulawarman, Sabtu,  12 April 2014 dalam sebuah upacara resmi yang dihadiri oleh Danrem 091/Aji Surya Natakesuma, Staf Ahli Pangdam, para Asisten, Kabalak, Komandan Satuan serta perwakilan para Perwira, Bintara, Tamtama serta PNS di lingkungan Kodam VI/Mulawarman bertempat di aula Makodam VI/Mulawarman Balikpapan.
Dua pejabat yang dilantik masing-masing adalah Letnan Kolonel Chb Totok Surahmat sebagai Kapendam VI/Mulawarman menggantikan Kolonel Inf Legowo WR. Jatmiko, S.Ip. sedangkan Letnan Kolonel Chb Kustianto Harijadi  sebagai Kahubdam VI/Mulawarman menggantikan Kolonel Chb Basar Martua Siregar. Kegiatan serah terima jabatan (Sertijab) tersebut ditandai dengan pelepasan dan penyematan tanda  jabatan kepada masing-masing pejabat bersangkutan. Dilanjutkan penandatanganan naskah berita acara dan diakhiri dengan laporan korps serta acara tradisi penciuman Pataka Kodam VI/Mulawarman Satmika Canta. Dalam amanatnya Pangdam menegaskan bahwa serah terima jabatan yang dilaksanakan di dalam institusi TNI AD merupakan hal wajar dan biasa karena dilakukan dengan mempertimbangkan beberapa aspek terutama dalam rangka pembinaan personil, karier, dan kebutuhan organisasi serta sebagai upaya meningkatkan kinerja satuan. Pangdam VI/Mulawarman mengucakan terima kasih sebesar-besarnya dan penghargaan kepada pejabat lama yang akan meninggalkan Kodam VI/Mulawarman  Kolonel Inf Legowo WR. Jatmiko, S.Ip  yang sedang mengikuti pendidikan Sesko TNI dan isteri Ibu Christiana Legowo W.R. Jatmiko  yang telah setia mendampingi suaminya selama bertugas di Kodam VI/Mlw serta selamat kepada Letnan Kolonel Chb Totok Surahmat sebagai pejabat Kapendam VI/Mlw dan Letnan Kolonel Chb Kustianto Harijadi  sebagai Kahubdam VI/Mlw. sumber, http://www.tniad.mil.id
----------------
Kakesdam Jaya Pimpin Sertijab Danden Keslap Kesdam Jaya
11 April 2014-
“Mutasi dan pergantian jabatan di dalam organisasi angkatan darat adalah hal yang wajar, karena merupakan proses sinkronisasi pembinaan satuan”. Demikianlah yang disampaikan Kakesdam Jaya Kolonel Ckm drg. Nirwan Husni Loebis, Sp.BM MARS dalam acara Sertijab Danden Keslap Kesdam Jaya, Jumat (11/04).
Lebih lanjut Kakesdam Jaya menyampaikan Oleh sebab itu alih tugas ini hendaknya dapat dipahami sebagai upaya pembinaan personel yang juga merupakan upaya optimalisasi pencapaian tugas pokok Kesdam Jaya dalam rangka mendukung tugas pokok Kodam Jaya. Keberadaan Denkeslap Kesdam Jaya sebagai satuan pelaksana Kesdam Jaya sangatlah besar peranannya dalam mendukung tugas pokok Kesdam Jaya dibidang dukungan kesehatan baik dalam latihan, tugas operasi dan tugas operasi selain perang dalam upaya penanggulangan bencana alam yang terjadi diwilayah Kodam Jaya dan sekitarnya.
Dalam kegiatan ini Kakesdam Jaya mengucapkan selamat jalan kepada Letkol Ckm (K) Rosiana Vera Pontoh, Terima kasih atas dedikasi dan loyalitas dalam bertugas dan selamat bertugas sebagai Kadeptikstaf Pusdikkes Kodiklat TNI AD. Kakesdam Jaya juga mengucapkan selamat datang Letkol Ckm Nunung Priyo Sambodo beserta istri selamat bertugas sebagai Danden Keslap Kesdam Jaya.

sumber, http://www.tniad.mil.id
-------------------------
Danrem 044/Gapo Menerima Laporan Korps Kasi Intel Korem 044/Gapo
Jum`at, 11 April 2014
KODAM II/SRIWIJAYA (11/4),- Danrem 044/Gapo Kolonel Inf Rochadi selaku Irup pada acara Pelaporan Korps Serah Terima Jabatan Kasi Intel Korem 044/Gapo dari pejabat lama Letkol Inf Edwin Gunawan, S.H., kepada Letkol Inf M. Mahuraja Situmorang,  selanjutnya pejabat lama akan menjabat Kasi Intel Korem 043/Gatam, sedangkan pejabat baru sebelumnya menjabat sebagai Pabadya Secreening Sintel Kodam II/Sriwijaya. Dalam sambutannya Danrem 044/Gapo menyampaikan, beberapa hal yang mana acara serah terima jabatan Kasi Intel Korem 044/Gapo tertunda dikarenakan adanya kegiatan dan kesibukan Danrem 044/Gapo bahwa serah terima ini sengaja dilakukan karena melihat situasi dan kondisi wilayah dimana didalam menghadapi Pemilu Legislatif yang telah dilaksanakan tanggal 9 April 2014 makanya Sertijab Kasi Intel Korem 044/Gapo dilaksanakan setelah pelaksanaan Pemilu Legislatif namun hal ini tidak menjadi suatu permasalahan sehingga pelaksanaan Sertijab dapat dilaksanakan pada hari ini.Kepada pejabat lama Letkol Edwin Gunawan, S.H., akan melaksanakan pergeseran karena sudah ditunggu di Korem 043/Gatam di Lampung sebagai Kasi Intel Korem 043/Gatam yang juga akan melaksanakan pelaporan Korps pada hari Sabtu (12/4) sehingga dari rangkaian tersebut maka Sertijab mutlak dilaksanakan pada hari ini, selaku pribadi dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada Letkol Inf Edwin Gunawan, S.H., yang telah melaksanakan tugas dengan baik  sesuai dengan ketentuan yang telah digariskan oleh pimpinan/Komando, hal-hal yang sekiranya kurang baik ataupun hal-hal yang tidak tepat dan kurang bisa dilakukan di sini ataupun yang dinilai di Korem 044/Gapo tidak baik agar ditinggalkan dan yang baik agar dibawa ke satuan yang baru, jaga nama baik satuan, jaga stempel Korem 044/Gapo karena kalau kalian melaksanakan tugas disana ada permasalahan akan ditanya darimana yang bersangkutan dari Korem 044/Gapo ini dampak dari akibat kalau kita melaksanakan tugas di tempat yang baru kurang maksimal, sekali lagi ucapan terimakasih atas apa yang dilakukan dan dilakukan selama bertugas di Korem 044/Gapo, saya yakin dan percaya berbekal tugas yang telah dilakukan disini dengan jabatan yang sama pasti akan bisa menghasilkan sesuatu yang lebih baik lagi. Danrem 044/Gapo menyampaikan penekanan kepada Kasi Intel Korem 044/Gapo yang baru Letkol Inf M. Mahuraja Situmorang, diucapkan selamat atas kepercayaan yang diberikan pimpinan untuk melaksanakan jabatan sebagai Kasi Intel Korem 044/Gapo, pengalaman tugas sebelumnya sebagai Pabandya Secreening Sintel Kodam II/Sriwijaya, jadikan pengalaman tersebut sebagai modal dasar untuk melangkah melakukan suatu kegiatan ke depan. Kegiatan dilanjutkan dengan tradisi satuan yaitu penciuman Duaja Korem 044/Gapo oleh Kasi Intel 044/Gapo sebagai warga Perwira Korem 044/Gapo yang baru wajib melaksanakan tradisi satuan sebagai bentuk kesiapan pengabdian dalam melaksanakan tugas di Korem 044/Gapo dan pemberian cinderamata oleh Danrem 044/Gapo kepada Letkol Inf Edwin Gunawan, S.H., serta ucapan selamat dari seluruh Peserta Acara. Hadir pada acara tersebut Kasrem 044/Gapo, para Kasi dan Pasi Korem 044/Gapo, para Danden dan Kabalak Korem 044/Gapo, para Perwira, dan Bintara Korem 044/Gapo.
sumber, http://www.tni.mil.id/
-----------------------------------
PANGKOSTRAD PIMPIN PENYAMBUTAN CALON PANGDIVIF 1 KOSTRAD BRIGJEN TNI FRANSEN G. SIAHAAN
Jakarta, 10 April 2014 03:21
Written by penkostrad












Seluruh prajurit jajaran Kostard  melaksanakan acara penyambutan calon Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad. Acara ini telah menjadi tradisi khusus di lingkungan Kostrad, penyambutan calon Pangdivif 1 Kostrad baru ini dipimpin langsung oleh Pangkostrad Letjen TNI Gatot Nurmantyo,  di Makostrad, Jakarta, Kamis (10/4). Keluarga Besar Kostrad, menyampaikan selamat datang kepada Bapak Brigjen TNI Fransen G. Siahaan di Markas Kostrad dan selamat atas kepercayaan serta kehormatan yang diberikan oleh pimpinan TNI  Angkatan Darat untuk menjabat sebagai Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad yang baru. Dengan suasana penuh ceria, nyanyian selamat datang dan tepuk tangan mengiringi kedatangan calon Pangdivif 1 Kostrad baru. Suasana penuh ceria itu pertanda memberikan makna kecintaan dan kesungguhan menerima dan mendukung Pimpinan dengan tulus ikhlas. Terkait hal tersebut serangkaian kegiatan telah disusun secara sederhana mulai dari penyambutan Pangkostrad terhadap Pangdivif 1 Kostrad baru, penandatanganan Memorendum dan penciuman Pataka oleh calon Pangdivif 1 Kostrad  akan tetapi tidak mengurangi dari makna tersebut. Calon Pangdivif 1 Kostrad  baru  menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh prajurit jajaran Kostrad dan segenap PNS Kostrad atas dukungan dan kerjasama yang diberikan dalam acara ini. sumber, http://kostrad.mil.id/

--------------------
Kol Kav Purnomo Sidi Jabat Danrem 141/Toddopuli
Makasar, 10 April 2014-
Kodam VII/Wirabuana melaksanakan serah terima jabatan Danrem 141/Toddopuli dari Kolonel Inf Afandi S. ke Kolonel Kav Purnomo Sidi.  Serah terima jabatan digelar, Kamis (10/4), di ruang Kehormatan “Setia Hingga Akhir” Kodam VII/Wirabuana jalan Urip Sumoharjo Km.7 Makassar.
Pangdam VII/Wirabuana, Mayjen TNI Bachtiar, S.IP.,M.AP, dalam sambutannya, mengatakan, jabatan diberikan tersebut merupakan kepercayaan, kehormatan da amanah yang harus diterima dengan rasa syukur dan dipertanggung jawabkan. “Laksanakan amanah ini dengan baik dan senantiasa menjalin kerja sama yang
baik dengan Muspida, tokoh masyarakat, tokoh adat dan instansi terkait serta komponen lainnya yang ada di wilayah Korem 141/Toddopuli.  Tunjukkan prestasi, dedikasi dan loyalitas yang tinggi agar pelaksanaan tugas ke depan terlaksana secara optimal,”tegas Pangdam.
Kepada Kolonel Inf Afanti S. yang akan meninggalkan Kodam VII/Wirabuana untuk mengikuti pendidikan PPRA LI Lemhannas, Pangdam mengucapkan selamat dan sukses mengikuti pendidikan.  
sumber, http://www.kodam-wirabuana.mil.id/